LUWU UTARA - Kepala Seksi Kurikulum dan Kelembagaan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Luwu Utara, Jamiluddin menghadiri Penyusunan Rancangan Kerja Anggaran Sekolah (RKAS) UPT SMP Negeri 6 Satap Sabbang Selatan tahun 2021/2022.
Dalam sambutan Jamiluddin, mengatakan, penyusunan RKAS sangat penting untuk membelanjakan uang negara di sekolah.
"Untuk itu mari kita semua aktif mengusulkan rencana kegiatan dengan melihat kondisi keuang sekolah, " kata Jamiluddin, Selasa (21/12/2021)
Ketua PGRI Kabupaten Luwu Utara ini juga berpesan, kepala sekolah (Kepsek) untuk lebih mengedepankan transparansi dan keterbukaan dengan warga sekolah.
Baca juga:
GPPMMA Aikai Gelar Seminar Sehari
|
"Tugas kepala sekolah mengawasi dan mengontrol keuangan bukan pegang uang BOS apalagi merangkap sebagai bendahara. Bangun komunikasi dan terbuka dengan teman-teman di sekolah, " pesannya
Sementara, Kepala UPT SMPN 6 Satap Sabbang Selatan (Sabsel), Hamsinah, berharap peserta rapat penyusunan RKAS dapat aktif dalam rapat.
"Saya harap bapak/ibu dapat memberikan saran, masukan program kegiatan apa yang akan dibiayai sesuai kebutuhan anggaran dana BOS, " harapnya.
Penyusunan RKAS dihadiri, pengawas bina, ketua Komite Afandi, orangtua pesertadidik, perwakilan siswa, guru dan staf.
UPT SMP Negeri 6 Satap Sabbang Selatan berjarak 42 Kilometer dari ibu Kota Masamba. terletak di Desa Bone Subur, Kecamatan Sabbang Selatan, Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan.